Senin, 30 Januari 2012

Android Assistant - Aplikasi TuneUp Untuk Android


Jika kita mengenal aplikasi TuneUp Utilities di komputer (windows) yang dapat digunakan untuk meningkatkan kinerja komputer, maka di Android pun akan kita temui beberapa aplikasi yang memiliki fungsi dan fitur hampir sama dengan TuneUpUtilites. Salah satunya adalah Android Assistant yang memiliki 18 fitur untuk memacu kinerja Android.
FITUR ANDROID ASSISTANT (tanda bintang (***) adalah fitur yang sangat berguna)
1. Monitor status ***
Memonitor kerja dan penggunaan CPU, RAM, baterai, memori internal (ROM), dan memori eksternal (SD card). Jika penggunaan CPU dan RAM terlalu banyak dan Android terasa lemot, kita dapat menekan QUICK BOOST untuk mematikan beberapa apps yang tidak perlu sehingga sisa RAM lebih banyak. Dengan begitu,  kinerja dari handphone kita akan lebih cepat dan optimal.
2. Process Manager ***
Memonitor aplikasi dan sistem yang sedang berjalan di Android, baik app yang dijalankan user ataupun app yang berjalan secara otomatis di background. Kita dapat menghentikan kerja beberapa app yang dirasa tidak perlu dengan cara menekan tombol KILL SELECTED sehingga menghemat RAM dan CPU yang akhirnya mempercepat kinerja Android.(Auto Boost and Quick Boost can distinguish different types of processes thus will not kill fatal system processes and apps in Ignore List.)
3. Volume Control 
Mengatur berbagai volume dari handphone, yakni Ringer, Notification, Media, Alarm, Voice Call, dan System.
4. Ringer
Mengatur mode yang digunakan Android, yakni silent, vibration, sound, vibration & sound, vibration & silent.
5. Save Battery Settings
Mengatur beberapa hal yang berkaitan dengan penggunaan tenaga baterai, seperti brightness (tingkat kecerahan layar), penguncian (delay waktu sebelum handphone mengunci otomatis), orientationhaptic feedbackbluetooth, wifi, gps, auto-sync.
6. Cache Cleaner ***
Menghapus cache (sampah data hasil proses) dari app yang sebelumnya pernah dijalankan sehingga memori lebih lega dan tidak penuh dengan data-data yang tidak digunakan.
7. System Clean
Menghapus history dari beberapa apps (Browser, Clipboard, Market, Gmail, Google Earth, Google Map) agar memori tidak penuh.
8. File Manager
Sama dengan file-explorer yang bisa digunakan untuk membuka file-file di dalam memori eksternal (SD card), termasuk file dan folder yang disembunyikan (hidden).
9. Batch Installation ***
Menampilkan daftar apps yang pernah diinstal di Android, termasuk apps yang sudah dihapus (uninstal) sebelumnya. Kita dapat menginstal apps tersebut (yang pernah diinstal di Android, lalu di-uninstal) tanpa harus mendownload dari Android Market lagi karena file installer dari apps tersebut masih tersimpan di dalam memori.
10.Batch Uninstall 
Untuk meng-uninstal apps yang telah terinstall. Pembacaan daftar apps relatif lebih cepat dari apps-installer lainnya.
11. Startup Manager ***
Berfungsi untuk memilih apps mana saja yang otomatis berjalan saat handphone dihidupkan. Kita dapat mengatur agar apps yang dirasa tak perlu agar tidak otomatis berjalan saat startup. Dengan begitu, saat kita menghidupkan handphone, tak perlu waktu yang lama agar handphone siap digunakan.
12. Battery use
Memperlihatkan presentase penggunaan daya baterai oleh apps. Kita dapat memantau apps apa saja yang menghabiskan banyak daya baterai.
13. System Info 
Menampilkan info platform, hardware, dan sensor yang dimiliki handphone.
14. App 2 SD
Untuk memindahkan media penyimpanan file beberapa apps dari memori internal ke memori eksternal atau sebaliknya. Dengan cara ini, memori internal yang kecil tidak akan penuh. Sayangnya, fitur ini tidak dapat memindahkan semua apps dari memori internal ke eksternal.
15. App backup and restore ***
Menyimpan file installer dari app yang telah terinstal sehingga jika suatu waktu kita tak sengaja meng-unsinstal atau apps tersebut tidak berjalan normal, kita dapat menggunakan back up & restore untuk memperbaikinya
12. Startup Time
13. Startup Silent
Untuk mengatur agar saat dinyalakan, handphone tidak berbunyi (Menu > Settings > Startup Silent)
15. Widget
Widget Quick Booster untuk menjalankan fitur ini langsung dari tampilan Home.


*  *  *  *  *  *  *  *  *
Download Android Assistant dari Android Market
Download
 (cara download melalui komputer)


Sumber:
Description: Android Assistant - Aplikasi TuneUp Untuk Android Rating: 4.5 Reviewer: Faril Lukman ItemReviewed: Android Assistant - Aplikasi TuneUp Untuk Android


.:: Artikel menarik lainnya ::.

10 komentar :

Amri MF telah menulis...

Makasih infonya gan, bisa buat Xperia X8 gak?

Faril Lukman telah menulis...

Untuk mengetahui apakah Android Assistant ini bisa dijalankan di Xperia X8, bisa dicek dengan cara membuka apps ini di Market (https://market.android.com/details?id=com.advancedprocessmanager&feature=search_result). Di sana akan muncul pesan apakah apps ini compatible dengan device Anda. Tentunya Anda harus masuk (sign in) ke akun google terlebih dahulu di sana, lalu Market akan otomatis men-detect device dan SIMcard Anda untuk dicocokkan dengan apps ini.

Amri MF telah menulis...

 makasih bro

Unknown telah menulis...

Thanx ya bro,seneng bgt ada yg mo sharing aplikasi bermanfaat kaya gini

Unknown telah menulis...

Thanx ya bro,seneng bgt ada yg mo sharing aplikasi bermanfaat kaya gini

Bima utomo telah menulis...

Saya sudah coba app installer nya, tapi setiap saya mau export selalu ada bacaan 'access denied' itu terjadi pada semua aplikasi yg saya beli dari google play.. kalau gratis nggak begitu. Kemudian saya juga sudah coba yang android assistent.. berhasil ! Namun begitu aplikasi nya saya kirim ke adik saya.. hasilnya "aplikasi tidak bisa diinstal" .. help please

Bima utomo telah menulis...

Saya sudah coba app installer nya, tapi setiap saya mau export selalu ada bacaan 'access denied' itu terjadi pada semua aplikasi yg saya beli dari google play.. kalau gratis nggak begitu. Kemudian saya juga sudah coba yang android assistent.. berhasil ! Namun begitu aplikasi nya saya kirim ke adik saya.. hasilnya "aplikasi tidak bisa diinstal" .. help please

Faril Lukman telah menulis...

iya, apps yang berbayar sepertinya telah diproteksi agar tak bisa dishare ke orang lain.
Coba pake ASTRO FILE MANAGER. Pilih menu Application Backup.

Nuraizatif telah menulis...

hallo kita juga punya jurnal nih tentang aplikasi android , cek ini ya :)http://repository.gunadarma.ac.id/bitstream/123456789/1105/1/50407046.pdf

Faril Lukman telah menulis...

karya ilmiah Anda ya ini?

Tulis Komentar Anda di Sini...