Kamis, 12 Januari 2012

Google Latitude - Beritahu Lokasi ke Teman

Bingung mau mencari di mana lokasi rumah teman? Jangan bingung lagi karena dengan bermodalkan handphone Android, kita bisa menemukan hampir semua lokasi di dunia. Termasuk juga mencari rumah teman kita ataupun lokasi di mana janjian bertemu. Adalah Google Latitude, aplikasi berbagi lokasi berdasarkan posisi handphone kita ada di mana, melalui sambungan GPS atau lokasi wi-fi terdekat, yang tersambung dengan Google Map. Google Latitude merupakan aplikasi bawaan dari Android OS.

Dengan adanya aplikasi ini, kita bisa memberitahu lokasi apapun ke teman-teman kita sehingga memudahkan pencariannya melalui Google Maps. Fitur yang ada pada Google Latitude adalah:
- GPS
Jika GPS kita aktif, maka keberadaan lokasi kita (saat membawa handphone) akan terus terpantau. Di dalam tampilan map akan ada keterangan di mana posisi yang diwakili oleh foto.
Lokasi kita ditunjukkan oleh foto
- Share Your Location
Untuk memberitahu teman lokasi kita, pilih MENU > SHARE MY LOCATION. Kita bisa memilih media yang akan kita gunakan untuk memberitahu pada teman, yakni melalui sms (default), GO SMS, twitter client, facebook, whatsapp, email, gmail, tubemate, dsb.
Tampilan whatsapp untuk mengirim lokasi kita
- Point the location and share it to friend
Fungsinya hampir sama dengan fitur "Share My Location", hanya saja kita bisa memilih lokasi mana yang ingin diberitahukan pada orang lain. Dengan fitur ini, kita bisa memberitahu orang lain di mana akan janji bertemu.
Pilihan media pengiriman
- Add friend
Kita bisa mengirimkan permintaan pertemanan kepada orang lain yang memiliki handphone android. Permintaan pertemanan ini tentu saja menggunakan akun gmail yang terdaftar di dalam handphone. Dengan fitur ini, kita bisa terus memantau lokasi teman kita ada di mana. Jadi, kita tak perlu lagi bertanya "Lagi di mana sekarang?", karena dengan Google Latitude kita langsung bisa mengetahui di mana teman kita.
Jika merasa ada teman kita yang "stalker", kita bisa menyembunyikan posisi kita darinya, yakni dengan memilih fitur "hide" di akun. Pilihan "hide" ini bisa kita terapkan ke semua akun teman atau hanya akun tertentu saja.
- Pilihan Jenis Map
Ada banyak pilihan map layer yang bisa dipilih, yaitu Traffic (memperlihatkan arus kendaraan secara real-time, tergantung kecepatan koneksi), Satelite (tampilan terlihat dari foto satelit, jika tidak mengaktifkannya maka akan terlihat tampilan seperti map biasa), Terrain (memperlihatkan ketinggian muka tanah), latitude (lokasi kita dan teman-teman), My map (tergantung dari aplikasi peta yang ada di database handphone), Wikipedia (keterangan nama tempat yang ada di database wikipedia, tersambung ke halaman wikipedia --> berupa keterangan tempat tersebut), Transit Line (terminal, stasiun, bandara, dan pelabuhan).
Description: Google Latitude - Beritahu Lokasi ke Teman Rating: 4.5 Reviewer: Faril Lukman ItemReviewed: Google Latitude - Beritahu Lokasi ke Teman


.:: Artikel menarik lainnya ::.

1 komentar :

Nur Aizat Insan Firamdan telah menulis...

maaf mengganggu saya hanya ingin berbagi artikel yang berkaitan tentang pencarian lokasi dengan android
berikut linknya :
http://repository.gunadarma.ac.id/bitstream/123456789/1105/1/50407046.pdf
semoga membantu :)

Tulis Komentar Anda di Sini...